Studi Tiru SDN 13 Mentok ke SDN 1 Koba Memperpanjang Kontrak Silaturahmi

Rabu/22 Desember 2025, dua puluh orang  personil  SDN 13 Mentok yang terdiri dari guru, tenaga kependidikan, komite, dan wakil paguyuban orang tua siswa, mengadakan kunjungan ke SDN 1 Koba Bangka Tengah. Rombongan yang didampingi oleh Koordik Kecamatan mentok, Budi Wahana,S.Ag. ini bertolak dari Mentok pada pukul 06.30 dan tiba di SDN 1 Koba pada pukul 10.45. Tari sambut dan parade hasil karya P5 dan Display Marching Band Gita Sdansa yang menyambut kedatangan rombongan SDN 13, membuat sirna segala kelelahan selama perjalanan.   Tampilan Gerak dan lagu yang membawakan Mars SDN 1 Koba dan Tujuh Kebiasaan Anak Indonesia versi SDN 1 Koba sangat menginspirasi rombongan dari SDN 13 Mentok.

Kepala SDN 1 Koba,Yulis Marwati dalam sambutannya menyatakan sangat senang menerima kunjungan dari SDN 13 Mentok. “Selamat datang di SDN 1 Koba, terimakasih telah berkenan datang ke sekolah kami. Inilah keadaan sekolah kami. Semoga Bapak/Ibu dapat mengambil hal-hal baik yang ada di sekolah kami meskipun dalam pelaksanaan sekolah penggerak kami adalah anak bungsu,” pungkasnya. Dalam kesempatan itu juga kepala SDN 13 Mentok, Mariana menyampaikan sambutan terkait tujuan kunjungan yakni sebagai kunjungan balasan, perpanjangan kontrak silaturahmi, menambah wawasan GTK SDN 13 Mentok, dan ajang sharing Session. “Di atas langit masih ada langit. Jangan merasa hebat dan jumawa. Senioritas tidak menjamin kompetensi yang dimiliki. Yang tua bisa saja belajar dari yang muda. Intinya, setiap sekolah pasti punya kelebihan. Mari saling melengkapi untuk mencapai pendidikan yang berkualitas.” Ungkapnya.

Ungkapan senada juga disampaikan oleh koordik Kecamatan Mentok, Budi Wahana,S.Ag. Mengawali sambutan dengan dua bait pantun, beliau mengimbau rombongan dari SD 13 untuk mencontoh begitu banyak hal baik dari SDN 1 Koba antara lain, lingkungan yang bersih dan tertata rapi, serta berbagai prestasi yang  diraih, juga predikat sekolah yang didapat. “Kue bolu berasa duren, kepada teman boleh dibagi, SD satu Koba memang keren, begitu banyak hal yang menginspirasi” demikian kata Pak Koordik. Sementara itu, Pak Syarif Hidayah selaku wakil pengawas bina Kecamatan Koba juga menyampaikan sambutan senada.”  Saya sudah buka website yang tertulis di bagian belakang seragam GTK SDN 13 Mentok, isinya keren, SD1 Koba patut meniru SDN 13 Mentok. Kerahkan Tim IT nya.” Demikian pungkasnya. 

Acara dilanjutkan dengan ramah-tamah sambil menyantap berbagai kuliner khas Koba. Pantiaw menggale, mi koba asli, dan yang terunik lempah kuning daging dan keladi. Hem…rasanya sungguh luar biasa, sangat menggugah selera. Usai sholat zuhur bersama, rombongan SDN 13 pamit pulang dan sayonara…Namun, ternyata pelayanan dari SDN 1 Koba tidak berhenti di situ. Kami masih dikawal dan diservice hingga ke tempat wisata Kulong Biru, dibekali otak-otak yang mantap dan aduhai. Terima kasih kami ucapkan kepada Keluarga Besar SDN 1 Koba. Semoga Allah membalas semua kebaikan ini. Semoga kita bisa bersatu dalam perbedaan, kuat dalam kebersamaan. Hal baik yang kami dapatkan insyaaAllah akan kami coba terapkan. Semangaat…

Bagikan:

Leave a Comment